Depan Informasi Halaman Berita

Halaman Berita

BUPER BATU LAMAR TEMPAT CAMP TERBARU DI DESA SINGKUP

Letak Bumi Perkemahan Batu lamar berada di wilayah Kecamatan Japara,  berlokasi di Desa Singkup Kecamatan Japara Kabupaten Kuningan. 

Buper Batu Lamar ini memiliki keindahan alam yang menarik yang diapit oleh 2 gunung yaitu gunung slamet di sebelah timur dan gunung ciremai di sebelah barat. Para pengunjung atau peserta camp akan dimanjakan oleh view alam sunrise di pagi hari dengan keindahan gunung slamet di sebelah timur dan keindahan view sunset disore hari dengan terbenamnya matahari di belakang gunung ciremai.

DESA SINGKUP SEGERA MENJADI DESA WISATA

SINGKUP. Harapan Kepala Desa Singkup, Mas’ud, agar desanya memiliki obyek wisata bertema bumi perkemahan, nampaknya akan segera terwujud.

“Mudah-mudahan tahun 2023 bisa terwujud. Saat ini kita sedang membuat sarana-sarana penunjang bumi perkemahan di desa kami,” sebut Mas’ud.

Harapan Kades Mas’ud, nampaknya akan semakin cepat terwujud, manakala ada Anggota DPRD Jawa Barat yang mau memberikan bimbingan terkait cita-citanya untuk mewujudkan obyek wisata di desanya.

WARGA SINGKUP DUKUNG GERAKAN SALASIH DAN JUMSIH

SINGKUP. Singkup bersih dari sampah itulah slogan yang di gaungkan oleh warga masyarakat Desa Singkup melalui Deklarasi di tiap tiap Rt.
Kebersihan lingkungan merupakan kewajiban kita semua dan didasari oleh kesadaran warga masyarakatnya.
dari sosialisasi Singkup Bersih menghasilkan beberapa agenda kegiatan salah satunya yaitu kegiatan kebersihan lingkungan di tiap tiap Rt.
Kegiatan kebersihan diantaranya yaitu "SALASIH" Selasa Bersih dan "JUMSIH" Jumat Bersih.

WARGA SINGKUP JEMUR MANCING BERSAMA SEBAGAI UPAYA PENCEGAHAN COVID-19

Desa kecil mungil diutara kuningan dengan kultur wilayah perbukitan dan pesawahan. Panorama alam yang diberikan Allah SWT membuat masyrarakat kami mayoritas pecinta alam, bertani dan bercocok tanam.

Dan dengan skup wilayah yang kecil dan jumlah penduduk pun kurang dari 1000 orang, maka sekecil apapun ide, program, dan rancangan akan selalu melibatkan masyarakat. pada dasarnya kami selalu berpatokan setiap keputusan adalah hasil musyawarah.

KEMENDES PDTT GELAR SOSIALISASI METODE PENCEGAHAN PENYIMPANGAN DANA DESA

Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) menggelar Sosialisasi Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Permendesa PDTT) Nomor 19 Tahun 2017 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2018 dan Metode Pencegahan Penyimpangan Dana Desa kepada para pemangku kepentingan desa di Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat (27/4). Hal tersebut ditujukan untuk meningkatkan pemahaman para jaksa dan kepala desa mengenai peruntukan prioritas penggunaan dana desa agar tidak terjadi penyimpangan.